3

Rainbow Link by Tutorial Blogspot

Selamat Datang di Blog OSIS SMP Negeri 1 Pusakanagara Kab. Subang, Terima Kasih atas Kunjungannya dan Jangan Lupa Komentarnya .....

Kamis, 06 Desember 2012

Istilah-istilah dalam Bidang Matematika


Akar. Suatu operasi aljabar yang biasanya dinyatakan dengan simbol .
Bangun ruang. Bangun berdimensi tiga, karena mengandung tiga unsur, yaitu panjang, lebar, dan tinggi.
Bangun-bangun sebangun. Disebut juga bangun-bangun serupa, sama bentuknya. Bangun yang sama bentuknya tidak tergantung pada besar atau kecilnya bangun.
Barisan bilangan. Mengurutkan bilangan-bilangan menurut suatu aturan tertentu.
Data. Segala informasi yang didapat dalam bentuk angka, bukan angka, atau lambang dari suatu pengamatan yang dilakukan pada populasi atau sampel.
Data diskrit. Data yang diperoleh dari hasil menghitung atau mencacah.
Data kontinu. Data yang diperoleh dari hasil mengukur.
Data kualitatif. Data yang berbentuk kategori atau atribut.
Data kuantitatif. Data yang berupa bilangan.
Deret aritmatika. Deret hitung (penjumlahan suku-suku pada barisan aritmatika).
Deret geometri tak hingga. Deret geometri yang banyak sukunya tak hingga.
Deret geometri. Deret ukur (penjumlahan suku-suku pada barisan geometri).
Deret. Penjumlahan suku-suku suatu barisan.
Diagram batang. Diagram (gambar) yang disajikan dalam bentuk batang.
Diagram garis. Diagram (gambar) yang disajikan dalam bentuk garis.
Diagram lambang (piktogram). Diagram yang menyatakan suatu peristiwa dengan bantuan kenyataan yang disederhanakan atau diperkecil.
Diagram lingkaran. Diagram yang menggunakan daerah lingkaran untuk menggambarkan suatu keadaan.
Diagram. Gambaran untuk memperlihatkan atau menerangkan sesuatu.
Diameter. Garis tengah lingkaran.
Frekuensi kumulatif. Frekuensi yang dijumlahkan.
Frekuensi. Kekerapan (seringnya muncul suatu data).
Interval. Nilai selisih antara batas bawah dan batas atas yang menentukan suatu kelas.
Isi/volume. Ukuran bangun ruang.
Jari-jari. Garis lurus dari titik pusat ke keliling lingkaran.
Kerucut. Benda (ruang) yang beralas bundar dan meruncing sampai ke satu titik.
Kongruen. Sama dan sebangun.
Kuartil. Pengelompokan empat-empat, membagi susunan data menjadi empat bagian sama banyak.
Lingkaran. Tempat kedudukan titik-titik yang berjarak sama dengan satu titik tertentu.
Mean. Rata-rata.
Median. Ukuran (nilai) tengah dalam suatu kelompok ukuran setelah data diurutkan.
Modus. Nilai yang sering muncul.
Pangkat. Perkalian berulang dengan faktor-faktor yang sama.
Permutasi. Susunan menurut aturan tertentu suatu himpunanyang beranggota n benda yang berlainan.
Range. Sebaran, selisih antara angka data tertinggi dengan angka data yang terendah.
Rasio. Perbandingan.
Rataan sementara. Titik tengah interval yang sejajar dengan nilai deviasi 0 dari daftar distribusi frekuensi interval kelas.
Statistik. Kumpulan data, baik bilangan maupun nonbilangan yang disusun dalam tabel atau diagram yang menggambarkan atau melukiskan suatu masalah.
Statistika. Pengetahuan yang berhubungan dengan cara-cara pengumpulan data, pengolahan, penganalisisannya dan penarikan kesimpulan berdasarkan data dan penganalisaan yang dilakukan.
Statistika deskriptif. Bagian statistika yang mempelajari cara penyusunan dan penyajian data yang dikumpulkan.
Statistika induktif. Bagian statistika yang mempelajari tata cara penarikan kesimpulan yang valid mengenai populasi berdasarkan data pada sampel.
Tabel. Daftar.
Tabel frekuensi. Tabel yang memuat tentang distribusi frekuensi suatu ukuran-ukuran.



Minggu, 28 Oktober 2012

Kegiatan Pelantikan dan Pengukuhan Anggota Pramuka, PMR, PKS, Basket dan Seni Tari

Dalam rangka meningkatkan kualitas anggota Pramuka, PMR, PKS, Basket dan Seni Tari di SMP Negeri 1 Pusakanagara dan untuk memelihara kesinambungan sebagai organisasi yang mengabdi dalam bidang sosial kemasyarakatan dan kemanusiaan, maka untuk menunjang hal tersebut perlu diadakan suatu kegiatan. Kegiatan tersebut dalam bentuk pelantikan dan pengukuhan anggota Pramuka, PMR, PKS , Basket dan Seni Tari.



Tempat dan Waktu Pelaksanaan :
a. Tempat Pelaksanaan :
    Tempat Pelaksanaan kegiatan di Desa Panaruban Kec. Sagalaherang Kab. Subang

b. Waktu Pelaksanaan :
    Hari        : Sabtu
    Tanggal   : 27 Oktober 2012
    Waktu     : pukul 07.00 s.d. selesai

Peserta dan Pembina :
Jumlah Peserta   : 372 orang
Jumlah Pembina : 20 orang

Jenis Kegiatan :
Jenis Kegiatan yang akan dilaksanakan adalah pelantikan kelas VII :
> Pramuka     : Penggalang Rakit
> PMR          : Madya Menengah
> PKS           : Madya Menengah
> Basket        : Pengukuhan
> Seni Tari    : Pengukuhan



  
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

 
Ingin lihat foto-foto yang lengkap? Silahkan klik tautan berikut : https://www.facebook.com/media/set/?set=a.484302341602639.114942.100000686313858&type=3




Minggu, 14 Oktober 2012

Pelantikan Ketua/Wakil Ketua OSIS

Pelantikan Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Pusakanagara Periode 2012/2013 dilaksanakan pada hari ini, Senin, 15 Oktober 2012 pukul 07.45 WIB, setelah pelaksanaan Upacara Bendera Senin pagi.

Hadir pada upacara pelantikan Bapak Moh. Hariri, M.Pd.I. PLH Kepala Sekolah sehubungan dengan Bapak Drs. Dadang Santosa, M.M.Pd. sedang melaksanakan ibadah haji.

Inilah cuplikan kata-kata Kepala Sekolah yang melantik Pengurus OSIS yang baru :

"Kepada Pengurus OSIS Periode 2011/2012, maka dari itu dalam kesempatan ini kalian kami nyatakan demisioner dalam arti kalian sudah tidak lagi menjabat sebagai pengurus OSIS, dan kepada Ketua/Wakil Ketua  OSIS terpilih dan pengurus lainnya, Bapak atas nama pimpinan mengucapkan selamat kepada kalian semua, yang jelas di depan tugas-tugas besar telah menghadang kalian. maka dari itu dalam kesempatan ini Bapak selaku Kepala Sekolah akan melantik kalian. Kepada Pengurus OSIS yang baru sebelum bapak melantik kalian ada beberepa pertanyaan yang harus dijawab oleh kalian dengan jawaban "SIAP".
  1. Apakah kalian semua calon pengurus OSIS SMP Negeri 1 Pusakanagara Periode 2012/2013 siap untuk dilantik?
  2. Apakah nanti setelah kalian menjadi pengurus OSIS yang baru akan melaksanakan tugas-tugas OSIS dengan baik?

Terima Kasih.

Maka dengan ucapan : "BISMILLAHIRROHMAANIRROHIIM" Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMP Negeri 1 Pusakanagara Periode 2012/2013, Saya nyatakan Resmi".

Pengurus OSIS Demisioner

Pengurus OSIS Terpilih Periode 2012/2013

Pelantikan Pengurus OSIS Baru oleh PLH Kepala Sekolah (Bapak Moh. Hariri, M.Pd.I.)


Pelepasan Atribut GDN dari Pengurus OSIS Demisioner

Pemasangan Atribut GDN kepada Pengurus OSIS baru
Kepala Sekolah Bapak Moh. Hariri, M.Pd.I. dan PKS Kesiswaan Bapak Endi Wijaya Hadisaputra, S.Si.